Gempa bumi berkekuatan 7,0
SR magnitudo mengguncang Papua Nugini Kamis (11/10/2018) pukul 06.48
waktu setempat.
Badan Survei Geologi Amerika Serikat (USGS)
mencatat pusat gempa berada di sekitar 125 km timur dari Kimbe pada kedalaman
40 km.
Dilansir makassar.tribunnews.com, ada guncangan gempa hingga 6,2 magnitudo
sebelum dan setelah gempa utama berlangsung.
Pusat Peringatan Tsunami Pasifik pada mulanya
mengeluarkan peringatan terjadinya gelombang tsunami, yang kemungkinan melanda
kawasan pesisir sejauh 300 km dari pusat gempa. (BNC)